PGRI Gelar Konfrensi Cabang Kecamatan Kerkap Dan Huluk Palik Masa Bakti 2020-2025

937

Benkulu Utara –  Persatuan Guru Republik Indonesia Kabupaten Bengkylu Utara  gelar konferensi cabang PGRI Kecamatan Kerkap dan Hulu palik Kabupaten bengkulu utara  mengenai kepengurusan masa bakti 2020-2025 yang dilaksanakan di laksanakan di aula kantor camat kecamatan hulu palik Bengkulu Utara Sabtu (13/3/2021).

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) merupakan wadah untuk memotivasi Guru agar terus bersatu padu demi mewujudkan kemajuan pendidikan Indonesia dalam mencerdaskan kehidupan Berbangsa dan Bernegara, Organisasi ini terus berupaya Memantapkan Jati diri Guru menuju Indonesia Cerdas dan reformasi pendidikan Nasional yang bermutu menuju tatanan pendidikan Indonesia bermartabat.

Dalam pelaksanaan konferensi cabang PGRI ini di hadiri oleh Ketua PGRI Kabupaten Bengkulu Utara KUSNO M.pd, serta seluruh Kepala Sekolah dari tingkat TK PAUD, SD, MI, MTS, SMP, MAN, SMK Negeri maupun swasta se-kecamatan Kerkap dan Hulu palik.

Acara ini dibuka langsung oleh Ketua PGRI Kabupaten Bengkulu Utara KUSNO M.pd, setelah itu menyanyikan lagu Indonesia Raya dan seluruh audience di intruksikan untuk berdiri dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Mars PGRI.

Dalam sambutannya, Ketua PGRI Kabupaten Bengkulu Utara KUSNO M.pd, menyampaikan berorganisasi harus saling percaya antara pengurus dan anggotanya mengenai program yang sudah disepakati dan semoga untuk pengurus yang terpilih nanti semakin bertambah tingkat solidaritasnya.

Pada Konfercab ini, terpilih pengurus baru dengan masa bakti 2020-2025, yaitu Bapak A Latif Ketua Cabang PGRI Kecamatan Kerkap Dan Edi Susilo Sebagai Ketua PGRI Kecamatn Hulu Palik.

Ketua PGRI Kabupaten Bengkulu Utara KUSNO M.pd,  mengucapkan selamat kepada pengurus baru yang sudah terpilih, semoga bisa mengemban tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan semoga PGRI Cabang Kerkap dan Hulu palik ini lebih meningkatkan solidaritas dan mewujudkan PGRI sebagai organisasi profesi dan perannya serta mewujudkan mutu pendidikan

PGRI merupakan wadahnya para Guru untuk berkeluh kesah atau saling tukar pikiran mengenai persoalan yang ada dalam setiap pembelajaran. Saat ini PGRI tidak hanya berlaku untuk kementrian pendidikan saja namun kementrian agama pun juga ikut bergabung, tambahnya. ( Redy)