Bengkulu Utara, Pakarnews.Id -Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Bengkulu Utara (BU) kembali mengundang Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) untuk melakukan pembahasan lanjutan terhadap rancangan KUA-PPAS tahun 2024, Senin (7/08/2023).
Sebelumnya Rapat Banggar bersama komisi-komisi yang dilaksanakan pada hari Senin 31 Juli 2023 yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Bengkulu Utara, Sonti Bakara , SH di ruang sidang lantai dua gedung DPRD setempat.
Rapat kali ini dipimpin oleh Wakil Ketua 1 DPRD Bengkulu Utara, Juhaili, S.IP didampingi Sekretaris DPRD Evi Fitriyani dan sejumlah anggota Banggar, di ruang sidang lantai dua gedung dewan.
Sementara dari TAPD dipimpin oleh sekretaris daerah (Sekda) Fitriyansyah, didampingi angggota Tim Anggaran Pemerintah Daerah dan Organisasi Perangkat Daerah Bengkulu Utara.
Selaku pemimpin rapat. Wakil ketua 1 DPRD Bengkulu Utara, Juhaili menyampaikan, rapat ini memang agak sedikit alot lantaran pihak dewan meminta kepada pihak eksekutif agar menambah angka APBD 2024 dengan cara meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang dinilai turun dari tahun sebelumnya.
“Kita hari ini masih membahas KUA-PPAS untuk tahun 2024. Setelah kita cermati rencana anggaran yang tertuang dalam KUA-PPAS 2024, ternyata PAD kita turun drastis dari tahun-tahun sebelumnya. Karena, tahun kemarin PAD kita 25 miliar lebih, sekarang menjadi 23 miliar,” ungkap Juhaili.(Adv/Heri)