Bengkulu Utara,Pakarnews – Pemerintah Desa Air Padang Kecamatan Lais, Melaksanakan musyawarah Desa (Musdes) yang dipimpin oleh Kepala Desa Muksin.S.Pd. Rencana kerja pemerintah desa (RKPDes) tahun anggaran 2021 Dang Pembagian BLT DD Tahap 5 (lima) Dengan penerimah sebanyak 38 KK Hari ini Rabu 19 Agustus 2020.
Dengan tujuan terwujudnya perencanaan desa dalam usaha mewujudkan pembangunan desa dan tercapainya pemanfaatan potensi desa secara maksimal, efisien, efektif dan ekonomis. Dalam pembangunan desa menuju desa yang maju, mandiri dan sejahtera.
Di kegiatan ini terlihat hadir dari pihak kecamatan Lais, Kepala Desa beserta perangkatnya, Ketua BPD beserta anggotanya, Babinkantipmas, Bhabinsa, serta Tokoh masyarakat dan para undangan lain nya.
Dari pihak Kecamatan Lais, menyampaikan, Terkait program yang dibahas di musdes yaitu pembangunan desa 2021, Prioritas utama dibutuhkan masyarakat akan didahulukan. Terkait pembangunan desa untuk yang di tahun ini belum terlaksana mungkin bisa di lanjutkan di anggarkan tahun 2021,
“Pokoknya di tahun 2021 saya berharap prioritas utama kita mendahulukan kebutuhan masyarakat,” Ungkapnya.
Selanjutnya pendamping desa, menyampaikan, Harapan kepada pemerintah desa padang kala untuk menjalin kerjasama yang baik agar tercipta nya hasil pekerjaan yang baik juga.
Pihaknya siap membantu untuk menjadikan desa yang lebih maju, bahwa langkah awal sebelum melakukan musyawarah Desa (MUSDES) . Pihaknya terlebih dahulu melakukan Musyawarah Dusun (MUSDUS) yang bermaksud menginventarisir usulan masyarakat dan membuat skala prioritas program di tahun 2021,
sebagai acuan rencana pembangunan yang lebih jelas. Langkah awal sebelum menginventarisir usulan dan membuat skala program Untuk tahun 2021, Sebagai acuan RPJMDes Air Padang. Ungkap nya.
Lanjutnya mengatakan beberapa hal yang menjadi kesepakatan di musyawarah desa (MUSDES) desa Air Padang hari ini, Yaitu program pembangunan yang harus diprioritaskan.
Adapun hasil dari musdes RKPDEShari ini yaitu pengajuan pembangunanPengajuan pembangunan untuk tahun 2021.
Pembangunan Drinase 300,Meter. Rabat Beton 830 Meter, Sarana Olahraga, Pemerdayaan Adat, PKK, Posyandu, Keagamaan dan Linmas..(Redy)