Sat Res Polres BU Tingkatkan Patroli Guna Tekan Kejahatan 3C

601

BENGKULU UTARA – Melaksanakan Ops Musang Nala 2020, Sat Reskrim Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu semakin meningkatkan pelaksanaan patroli sebagai upaya pencegahan terjadinya aksi kejahatan 3C yakni Curat (Pencurian Dengan Pemberatan), Curas (Pencurian Dengan Kekerasan) dan Curanmor (Pencurian Kendaraan Bermotor).

Tadi malam Kamis (05/11), kegiatan patroli yang terpantau dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim AKP Jery Antonius Nainggolan, S.IK., melakukan himbauan dan pemeriksaan terhadap remaja yang nongkrong diberbagai lokasi seperti Objek Wisata Persawahan Kemumu dan Kawasan Bundaran Kota Argamakmur.

Dikonfirmasi awak media, Kasat Reskrim AKP Jery menerangkan kegiatan patroli dikedepankan sebagai upaya pencegahan kejahatan 3C disertai penyampaian himbauan harkamtibmas dan penerapan protokol kesehatan ditengah pandemi covid-19 demi keselamatan bersama.

“Alhamdulilah kegiatan yang diikuti oleh KBO Reskrim IPTU Asnawi, Kanit Pidum IPDA Ahmad Nizar S. Tr.k, beserta 15 Personil berjalan lancar dan mendapat tanggapan positip dari masyarakat” Pungkasnya.